Bunga Terindah

Saya cinta bunga. Saya suka bunga, baik itu bunga hidup, ataupun hanya dalam bentuk foto atau gambar saja.  Saking tergila-gilanya dengan bunga, saya sering berkhayal punya taman luas yang ditumbuhi segala macam bunga-bungaan.



Kecintaan saya pada bunga tumbuh sejak saya duduk di bangku SD. Saat itu saya sering memperhatikan nenek saya dalam merawat tanaman. Nenek saya senang bertanam. Beliau mempunyai koleksi tanaman mawar yang bermacam-macam. Salah satunya adalah mawar “matador”, istilah nenek saya. Disebut matador karena bunganya besar dan kelopaknya sangat banyak, berwarna merah tua.

Setiap hari tanaman-tanamannya dirawat seperti merawat bayi. Disirami secukupnya, kemudian dedaunannya  diolesi susu dan dilap. Sambil tak lupa diajak berbicara, bercerita layaknya seorang nenek mendongengi cucunya.


Mungkin itu yang membuat tanaman nenek berbeda dengan milik tetangga sekitar. Daun-daunnya besar dan kuat, akarnya sehat. Apalagi bunganya, dalam satu pohon mawar, bisa terdapat 4 sampai 5 kuntum bunga yang besarnya sekeping Compact Disk.

Pemandangan ini mengundang decak kagum tetangga-tetangga. Takjub melihat bunga-bunga indah yang tumbuh subur di taman rumah kami. Sayapun mengaguminya. Rasanya seperti hidup dinegeri dongeng.


Itulah sebabnya, sampai sekarang saya selalu tergila-gila bila melihat bunga, ataupun foto bunga. Inginnya sih menanam bunga sebanyak-banyaknya, namun apa daya halaman rumah terbatas. Selain itu, beberapa jenis bunga tidak sesuai dengan iklim dan lingkungan tempat saya tinggal. Jadilah saya mengoleksi berbagai foto bunga.
Diantara bunga dan foto bunga yang saya sukai, ada satu yang paling indah.  Bunga ini mungkin hanya ada satu di dunia. Bunga tercantik dan terindah yang pernah saya lihat.

Ini bunga persembahan putri kecil saya.

‘Dipetik’  saat pagi hari, dengan sebelumnya ‘disirami’ dengan penuh cinta dan kepolosan. Katanya bunga ini adalah bunga yang cantik, yang diberikan khusus untuk ibunya yang cantik (hehehe).

Sambil tersenyum dia memberikannya pada saya. Pagi itu terasa sangat indah. Rasanya hati saya  berbunga-bunga penuh cinta.  Buat saya, bunga itu memang paling cantik sedunia. Tiada tandingannya.

#20082010#

4 komentar:

Huaaaa cantik banget membayangkan taman bunganya nenek :( pengen motret, hiks

Wah, udah bisa nggambar. Keren!

 

Hiks, kalau komen larinya ke situ muluk. Mbakkk, settingannya jangan google dunk hihihi protes

 

Sekarlangit.. hihi.. sayangnya tamannya udah gak ada, nenek sudah almarhum :)

Mbak Anaz... gak mudeng aku Mbak hihihi, apanya yang lari-lari? :D

 

Hallo mba,
Saya Rizka
Mba salah satu admin kampung fiksi yah?
Boleh nanya mba?
1. Saya baru mendengar kampung fiksi. Kalau boleh tau leader/ founder kampung fiksi siapa yah? Boleh tau asal muasal berdirinya kampung fiksi?
2. Anggota kampung fiksi full perempuan atau mayoritasnya perempuan?
3. Apa yang membuat mba tertarik dg kampung fiksi dan masih eksis di kampung fiksi?
4. Apa kegiatan kampung fiksi yang paling menarik menurut mba? Alasannya apa?
5. Apa suka duka dan kesan selama joint di kampung fiksi dan menjadi admin kampung fiksi?

Mohon maaf Saya kurang gaul sehingga banyak nanya. Ditunggu jawabannya mba?
Terima kasih